ini dia satu lagi cemilan enak buatan sendiri, Keripik Daun Kucai dan Daun Bawang.
Bahan :
320 gr tepung terigu
1/4 sdt baking powder
1/4 sdt soda kue
1 butir telur
1/4 sdt garam
50 gr keju cheddar, parut.
75 gr margarin
35 ml air
5 batang daun bawang, iris halus.
10 batang kucai, iris halus.
minyak untuk menggoreng
Cara membuat Keripik Daun Kucai dan Daun Bawang :
Ayak tepung terigu, baking powder, dan soda kue. Sisihkan.
Aduk telur, garam, air. Tuang ke dalam campuran tepung, masukkan margarin, keju, daun bawang, dan daun kucai. Aduk rata.
Giling adonan lalu potong-potong. Goreng dalam minyak panas sampai renyah.
Untuk 500 gram
Sumber : Tabloid-nakita.com
Rumah ES Krim
-
Rumah ini merupakan pesanan disain dari Bp Mahfudz, seorang pengusaha es
krim terkenal di Salatiga. Setelah melewati beberapa kali asistensi dan
eksplorasi...
9 tahun yang lalu
Blogger Comment
Facebook Comment