Resep Sup Bakso Tahu


Resepkita2010 kali ini menyajikan hidangan lezat dan segar yang pas untuk hidangan sahur. Agar dapat menyajikan dengan praktis, sup baso tahu ini bisa disiapkan sebelumnya. Baso tahu bisa dibuat terlebih dahulu, saat saur tinggal dihangatkan dengan cara dikukus dan dibuat kuahnya. Selamat mencoba!

Bahan:
4 bh tahu putih ukuran sedang, belah 2
1500 ml kaldu ayam
3 siung bawang putih, cincang halus
2 sdm kecap ikan
1 sdt minyak wijen
1/2 sdt lada bubuk
1/2 sdt garam
2 btg daun bawang, iris halus

Isi:
50 gr wortel, iris dadu kecil
200 gr ayam cincang
3 siung bawang putih, haluskan
1/4 sdt lada bubuk
1/4 sdt garam
1 sdt maizena
1 btr telur

Cara membuat:
1. Goreng tahu sampai kecokelatan, angkat dan tiriskan. Keruk sedikit bagian tengah tahu hingga membentuk lubang.
2. Campur kerukan tahu dengan adonan isi, aduk sampai rata. Isi tiap lubang tahu dengan adonan isi sampai ke permukaannya.
3. Panaskan dandang, kukus tahu isi sampai matang selama 20 menit. Angkat, sisihkan.
4. Tumis bawang putih sampai harum, masukkan kaldu ayam, bubuhkan kecap ikan, minyak wijen, lada, dan garam.
5. Tempatkan tahu isi dalam mangkuk, tuang kaldu dan taburi irisan daun bawang.

Untuk 4 porsi

Share on Google Plus

About resep masakan kue dan minuman kuliner mak nyus

This is a short description in the author block about the author. You edit it by entering text in the "Biographical Info" field in the user admin panel.
    Blogger Comment
    Facebook Comment