untuk hidangan sahur biasanya kita menyajikan hidangan yang praktis karena waktu yang terbatas. kali ini Resepkita2010 menyajikan hidangan yang mudah, praktis lezat dan bergizi yang cocok untuk hidangan sahur. ayam suir bisa digantikan dengan udang atau sesuai selera. selamat mencoba!
Bahan:
350 gr ayam suir
100 gr wortel, iris halus
100 gr daun kol, iris halus
2 btg daun bawang, iris halus
6 btr telur
1/2 sdt garam
1/2 sdt lada bubuk
3 sdm air
2 sdm tepung terigu
3 sdm minyak untuk menumis
Haluskan:
5 bh bawang merah
2 siung bawang putih
3 bh cabai merah
Cara membuat:
1. Panaskan minyak goreng, tumis bumbu halus sampai harum, masukkan ayam, aduk
2. Masukkan wortel, kol, daun bawang, garam, lada, dan air, masak sambil sekali-sekali diaduk sampai kering. Angkat dan sisihkan.
3. Campur telur, tepung terigu, dan garam, aduk rata. Masukkan tumis sayuran, aduk sampai rata. Bagi adonan menjadi 4 bagian.
4. Panaskan wajan anti lengket diameter 12 cm. Tuang 1 bagian adonan. Masak dengan api kecil sampai pinggirnya kekuningan, balik sebentar, angkat. Lakukan seterusnya sampai adonan habis.
Untuk 4 buah
Blogger Comment
Facebook Comment