Resep Kue Kering Cornflakes


kue kering yang satu ini bisa menambah koleksi kue kering kue lebaran anda. cara bikinnya sangat mudah, bahannya pun sederhana, tapi rasanya sangat lezat, nyam. coba sendiri di rumah, ini dia resepnya. selamat mencoba!

bahan:
400g butter
200g tepung gula
2bh kuning telur
400g terigu
250g cornflakes
1sdt vanili

cara membuat:
jadikan satu butter, tepung gula dan telur, kocok sampai putih.
tambahkan tepung terigu sedikit demi sedikit, gunakan sendok kayu
untuk mengaduk. masukan cornflakes dan bubuhi vanili, aduk kembali
sampai semua bahan tercampur rata.
panaskan oven pada suhu 175oC. ambil adonan +1sdt atau sesuai selera
(adonan mengembang hampir 2x lipatnya saat dipanggang) bentuk dgn
tangan atau bantuan sendok, atur dalam cetakan kue. panggang selama
+15menit.

catatan: tutupi permukaan cetakan kue dgn alu foil, apabila saat
dipanggang terlalu cepat berubah warnanya.

Share on Google Plus

About resep masakan kue dan minuman kuliner mak nyus

This is a short description in the author block about the author. You edit it by entering text in the "Biographical Info" field in the user admin panel.
    Blogger Comment
    Facebook Comment